Nawala Patra

Selasa, 31 Maret 2015

TIGA TAHUN MENUJU AKREDITAS



TIGA TAHUN MENUJU AKREDITAS
================================================

Dr. Ismail Tuanany, MM: Mari bahu-membahu menuju Akreditas yang lebih baik 

Menjemput akreditas tiga Tahun mendatang, Jurusan Bimbingan Konseling (BKI).
Fakultas Dakwah Ushuluddin (Uswah), Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Ambon. Jumat, 27 maret 2015. melakukan pembenahan terkait tujuh kriteria untuk menunjang akreditas jurusan.

Tujuh kriteria Yang ditetapkan BAN-PT sebagai standar nasional. Diperkirakan tiga tahun mendatang akan beruba menjadi 25 krteria untuk melakukan visitasi jurusan, persiapan yang dilakukan berupa infrastruktur, dokumen jurusan, kapasitas mahasisiwa, dosen, serta faktor pendukung lainnya.
M. Tayib Kelian Mengungkapkan, “Karena mengingat 25 kriteria menjadi standar akreditas tahun akan datang,  kami pihak jurusan bekerja keras untuk memenuhi kriteria tersebut.” Tutur Tayib selaku ketua jurusan BKI.

Menurut Dr. Ismail Tuanany, MM. Selaku Dekan Fakultas Uswah, “Di harapkan agar Mahasiswa, Dosen, Maupun sivitas Fakultas Uswah untuk bekerja keras dalam menempuh akreditas yang lebih baik.” ujar Ismail Tuanany saat ditemui mahasiswa jurnalistik.

“Sehingga Re-akreditasi tahun akan datang lebih baik dari akreditas tahun ini,  diharapkan agar mahasiswa berperan aktif untuk mengapresiasi akreditas jurusan, karena akreditas tiap jurusan di Fakultas Uswah rata-rata C.” harap Ismail Tuanany.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar